Menang Dramatis, Liverpool Segel Puncak Klasemen

Kekalahan Chelsea dari West Ham United dimanfaatkan benar oleh Liverpool. Terbukti, Liverpool sukses menyalip The Blues dari puncak klasemen di pekan ke-15 Liga Inggria minggu ini.


Mo Salah merayakan gol dengan Origi | Foto via (PL)[https://www.premierleague.com/]

Chelsea gagal melanjutkan dominasinya musim ini. Mereka ditekuk pasukan David Moyes dengan skor 3-2. Tuan rumah West Ham sempat tertinggal 1-2 sepanjang babak pertama. Namun, mereka sukses membalikkan keadaan menjadi 3-2 di akhir laga.

Seakan menyadari peluang besar melaju ke puncak, Liverpool pun ingin tancap gas saat lawan Wolverhampton. Sayangnya, laga ini tak sesuai rencana The Reds. Buktinya, Wolves memberi perlawanan sengit. Bahkan sampai batas waktu normal yakni 90 menit, Liverpool gagal mencetak gol.

Namun, Divock Origi yang masuk menit 68 menggantikan Jordan Henderson menjadi menjadi penjamin tripoin. Kemenangan ini tidak didapat dengan mudah. Buktinya, pemain asal Belgia itu baru bisa mencetak gol pada menit 90+4.

Ia mencetak gol dramatis itu berkat assist Mohamad Salah. Dengan tambahan tiga poin, ini mereka menggusur Chelsea di puncak klasemen. Saat ini tim polesan Jeurgen Klopp memimpin dengan 34 nilai di atas Chelsea yang selisih satu angka saja; 33 di peringkat kedua.

Hasil ini mekin menambah sengit peta pertarungan di Liga Inggris menjelang putaran kedua dan bursa tranfer awal tahun nanti.



0
0
0.000
1 comments